KANGGOK'M TADAHN ?

Sabtu, 21 September 2013

Dukungan Penuh Pada Masyarkat


Mataram, (Suara, NTB)
Setiap kelurahan pastinya mempunyai program unggulan yang berbeda dengan kelurahan-kelurahan lainnya. Hal itu tentunya tidak terlepas dari kebijakan masing-masing lurah sebagai pemimpin tertinggi di tingkat kelurahan. Seperti program unggulan kelurahan Karang Pule, Kecamatan Sekarbela, Mataram.
Kerajinan emas dan mutiara masih menjadi program unggulan yang memiliki potensi ekonomi yang kuat di tengah-tengah masyarakat kelurahan Karang Pule. Hal itu dijelaskan lurah Karang Pule, A. Taufiqurrahman, di sela-sela kunjungannya melihat kesiapan pelaksanaan lebaran topat yang difokuskan di makam loang baloq siang (13/8) kemarin.
Saat diwawancarai Suara NTB, dirinya mengaku, akan memberikan dukungan penuh kepada para pengrajin emas dan mutiara yang terdapat di seluruh lingkungan di kelurahan Karang Pule. Selain itu, bentuk dukungan lainnya ialah pihaknya selalu menjalin koordinasi dengan dinas terkait, untuk selalu memberikan pelatihan-pelatihan kepada semua warga.
Selain fokus pada prekonomian warga, A. Taufiqurrahman juga memberikan perhatian lebih pada soal keamanan warga. Keamanan dan ketertiban di lingkungan Karang Pule sejauh ini, Alhamdulillah aman, ungkapnya. “Sepanjang bulan ramadhan kemarin juga aman-aman saja. Meskipun ada sedikit gangguan oleh para pemuda setelah tarawih, tapi biasalah anak-anak muda”, tuturnya.
Meskipun warga kami cukup plural ada yang islam dan juga hindu beberapa persen, namun sejauh ini aman-aman saja. Kuncinya ialah harus ada koordinasi antar berbagai elemen masyarkat, termasuk Babinsa. tuturnya. (dys)


Tidak ada komentar: