KANGGOK'M TADAHN ?

Minggu, 22 September 2013

Lomba Bercerita, Ajak Siswa Gemar Membaca


Mataram (Suara NTB)
Lomba Bercerita Tingkat SD/MI se-Kota Mataram, rabu siang resmi ditutup oleh kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah (Perpusda) Kota Mataram Dra. Siti Miftahayatun. Keluar sebagai juara I lomba bercerita tingkat SD/MI se-kota Mataram tahun 2013 Natasya Hadiatullah Buhari asal SDN 07 Mataram. Dengan demikian, Natasya Hadiatullah Buhari berhak mewakili kota Mataram dalam lomba bercerita tingkat provinsi tahun 2014 mendatang. “semoga Natasya bisa menjadi wakil kota Mataram di tingkat provinsi tahun depan dan di tingkat nasional” ujar kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah (Perpusda) Kota Mataram Dra. Siti Miftahayatun seraya menutup acara lomba. Selain itu, dirinya juga menyampaikan apresiasi terhadap para guru Pembina di sekolah masing-masing yang telah turut berpartisipasi mengikuti lomba. Dikatakannya, peran guru Pembina bagi kemajuan bakat siswa-siswi sangat penting mengingat berbagai inspirasi dan motivasi bisa mereka tularkan ke anak didik, sehingga hal tersebut dapat menjadi perangsang anak didik menemukan potensinya. Pihaknya berjanji, di tahun-tahun mendatang akan lebih banyak lagi diselenggarakan even-even serupa dan berbagai workshop serta pelatihan bercerita lainnya guna mendukung pengetahuan para guru dan juga siswa mengenai tekhnik-tekhnik bercerita yang benar.
Lomba bercerita tingkat SD/MI sendiri merupakan salah satu lomba yang sengaja diprogramkan oleh pemerintah kota Mataram untuk mensosialisasikan agar siswa-siswi gemar berkunjung  ke perpustakaan serta menarik minat baca mereka. Lomba bercerita ini dilaksanakan selama dua hari yaitu dari tanggal 17 sampai 18 September. Selain itu, lomba bercerita ini sebagai salah satu ajang untuk mencari bakat-bakat muda dengan kemampuan bercerita memadai. Maka tidak heran antusiasme para siswa menghadiri dan mengikuti lomba bisa terlihat dari sejak pembukaan sampai dengan penutupan lomba. Selain itu, keluar sebagai juara II dalam lomba yang kemarin yaitu Carina Graciela Luih dari SDK Alethea, sedang juara ke III lomba diraih Indy Nia Nurmala siswi asal SD 33 Mataram. Sedangkan untuk juara harapan I diraih oleh Tisata Adinia dari SD 40 Ampenan, Gsuti Bagus Cahya Utama asal SDN 18 Mataram dan juara harapan III diraih Ayu Tania Candra asal SDN 11 Cakranegara.
Sementara itu, terpisah salah seorang juri yang juga pendongeng nasional Herman Husdiawan yang akrab disapa kak Wawan berharap agar dengan digelarnya lomba bercerita ini, anak-anak lebih senang lagi membaca, lebih kreatif, dan lebih mencintai dunia seni. Karena tidak hanya prestasi akademik yang akan bermanfaat bagi anak-anak tetapi berbagai keterampilan dan skill sebagai pendukung untuk berkomunikasi dengan masyarakat luas nantinya, itu yang lebih bermanfaat.
Lebih lanjut dirinya meminta kepada pemerintah untuk terus menggelar even dan lomba bercerita seperti ini mengingat ini sebagai cara untuk memberikan pendidikan terhadap anak-anak. Dirinya meminta kepada semua pihak yang nantinya mengikuti lomba serupa agar memperhatikan dua hal di antaranya ialah dari aspek siswa dan guru pembinanya. Untuk murid biasanya hanya bisa menampilkan saja, tetapi yang mendesain konsep dan membuatkan settingnya ialah guru pembinanya. Jadi guru Pembina haru benar-benar mempersiapkan diri secara matang, terangnya. (dys)


Tidak ada komentar: