Munas Alim Ulama & Konbes NU 2017 akan dibuka oleh Presiden RI Bapak Joko Widodo pada Kamis, 23 November 2017 pukul 13.00 WIB di Islamic Center Kota Mataram. Munas & Konbes tersebut dipusatkan penyelenggaraannya di lima pesantren.
1. Pondok Pesantren Darul Falah Pagutan, Kota Mataram Berlokasi di Jalan Banda Seraya No. 47, Kecamatan Pagutan, Kota Mataram. Ponpes ini dirintis pendiriannya oleh TGH Abhar Muhyiddin pada 1950. Saat ini estafet kepengasuhan diteruskan oleh putra beliau, TGH M. Mustiadi Abhar.
2. Pondok Pesantren Nurul Islam, Sekarbela, Kota Mataram
Beralamat di Jl. Swasembada No. 120, Kekalik, Sekarbela, Mataram. Didirikan pada Juli 2014 menjadikan ponpes ini sebagai ponpes termuda di Mataram. Ponpes ini dipimpin oleh Hj. Warti’ah, seorang aktifis perempuan NU. Kini disela mengelola pesantren, Hj. Warti’ah juga adalah Ketua DPW PPP NTB, anggota DPRD Provinsi NTB, dan Ketua Mabinda PMII NTB.
3. Pondok Pesantren Darul Qur’an, Bengkel, Lombok Barat. Berlokasi di Desa Bengkel, Kecamatan Labuapi, Lombok Barat. Dirintis pada tahun 1930 oleh Rais Syuriah PWNU NTB Pertama TGH. Moh. Shaleh Hambali. Beberapa tokoh NU NTB pernah nyantri disini. Mereka antara lain almarhum TGH Mansur Abbas, ayahanda dari TGH. Acmad Taqiuddin Mansur (Ketua PW NU NTB sekarang), dan TGH Turmudzi Badaruddin (Mustasyar PBNU).
4. Pondok Pesantren Al-Halimi
Berlokasi di Desa Sesela, Kecamatan Gunung Sari, Lombok Barat. Saat ini diasuh oleh TGH. Munajib Kholid.
5. Pondok Pesantren Darul Hikmah
Berlokasi di JL. Lingkar Selatan, Pagutan, Ampenan, Kota Mataram. Ponpes Darul Hikmah didirikan oleh Almarhum TGH. Mahmud Aminullah pada tahun 1994. Saat ini diasuh oleh TGH. Abdul Hamid. Selain pendidikan diniyyah, Yayasan Ponpes Darul Hikmah juga mengelola pendidikan formal untuk SMP dan SMA.
(sumber FB: Febrian Putra)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar