KANGGOK'M TADAHN ?

Kamis, 21 November 2013

Dewan Racana Unram Gelar Diklatsarra


Mataram (suara NTB)
Guna menumbuhkan semangat nasionalisme di tengah-tengah mahasiswa, Dewan Racana Unram pagi kemarin (7/10) menggelar pembukaan Pendidikan dan Latihan Dasar Racana (Diklatsarra) di gedung PKM Unram. Hal itu menandai proses perkaderan yang akan digelar selama enam hari ke depan.
Ditemu seusai pembukaan, ketua Dewan Racana Unram Muhammad Burhan Rozi mengatakan bahwa kegiatan Diklatsarra ini merupakan kegiatan yang diagendakan oleh Dewan Racana Unram rutin tiap tahun. Hal itu sebagai salah satu program yang tetap dilakukan untuk menjaga kontinuitas pengurus nantinya. Selain itu, Diklatsarra ini merupakan kegiatan formal bagi mahasiswa-mahasiswi yang mempunyai minat untuk masuk sebagai anggota pramuka, dengan mendaftarkan diri serta bersedia untuk mengikuti proses pelatihan yang diagendakan selama enam hari ke depan, mereka secara resmi telah menjadi anggota pramuka. Sementara itu, bentuk pelatihannya sendiri ialah dua hari di dalam ruangan dengan agenda pemberian materi seperti materi managmen organisasi, navrat, survival, SAR, dan lain sebagainya. Sedangkan empat hari praktik di lapangan.
Namun demikian, meskipun Dewan Racana Unram sudah jauh-jauh hari membuka stand pendaftaran, tetapi Muhammad Burhan Rozi mengaku minat mahasiswa untuk ikut pramuka masih saja kurang. Kondisi itu menurutnya karena sebagian besar mahasiswa masih saja menganggap bahwa pramuka di tingkat mahasiswa ini aktifitasnya sama dengan pramuka sewaktu mereka sekolah dulu, padahal sangat jauh berbeda. Peserta yang dinyatakan lulus nanti misalnya, mereka langsung akan dicarikan sekolah-sekolah untuk membina pramuka-pramuka di sana, terangnya.
Ke depan, dirinya mengharapkan agar mahasiswa menghilangkan penilaian tersebut, karena menurutnya, ikut kegiatan pramuka memiliki banyak sekali manfaat untuk meningkatkan kapasistas diri para anggotanya. Selain itu, kegiatan-kegiatan pramuka dapat menumbuhkan tingkat kepribadian yang matang sesuai dengan harapan dalam tujuan pramuka itu sendiri. Terlebih sekarang pramuka sudah masuk sebagai salah satu materi dalam kurikulum 2013 ini, tentu ini menjadi tanda bahwa memang pramuka sebagai aktifitas  yang mampu menciptakan para pemimpin yang luhur. (dys)


Tidak ada komentar: